all is well, or will be well?

Jumat, 25 November 2016

masalah kepariwisataan


Denanti Bella
   12614672
Kepariwisataan

Menurut saya pribadi, masalah tempat wisata di indonesia ada banyak. Tapi yang akan saya bahas hanya 2 masalah saja, 2 masalahnya adalah:
1. Kurangnya pengelola tempat wisata akan kebersihan tempat wisata tersebut, dari banyak tempat
    wisata yang pernah saya kunjungi, salah satunya adalah, pantai! saya sangat suka dengan pantai,
    pantai itu adalah tempat wisata favorit saya, tapi saya agak tercengang ketika saya mengunjungi
    salah saru pantai diindonesia (yang tidak akan saya sebut namanya)  itu pantainya sangat bagus,
    lautnya biru, pasirnya putih. Tapi ketika saya sampai didaratan, di pesisir pantainya sungguh
    banyak sekali sampah. Seperti sampah plastik, bekas makanan atapun daun-daun yang sudah
    mati berserakan dipesisir pantai. Itu menjadi masalah, karena jika wisatawan datang mereka pasti
    mengira pantai itu tidak dikelola dengan baik. Bukan hanya salah pengelolanya, tapi juga
    wisatawan yg datang, mereka (mungkin) membuang sampah bekas makanan tidak pada tempatnya.
    itu sungguh masalah.
2. Saya pernah berwisata ke tempat-tempat meseum dll. planetarium dan lainnya. Dari saya kecil
    hingga saya dewasa kenapa tempat seperti yg saya kunjungi tersebut tidak pernah sebagus, tidak
    pernah dirubah menjadi lebih menarik agar banyak orang yang ingin kesana, padahal jedanya
    sangat lama, dari saya kecil hingga sekarang sekitar 15 tahun tapi saya hanya melihat sedikit
    perubahan dari tempat wisata tersebut, padahal tempat wisata tersebut banyak dikunjungi orang
    orang. Entah dekorasinya, atau apa yang dikoleksi disana harusnya bisa lebih bagus dan menarik
    daripada sebelum-sebelumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar